Bandar Lampung, 3 Agustus 2025. Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) yang mewakili Kelurahan Kemiling Permai turut serta dalam kegiatan Karnaval Budaya dan Tari Ngigel Massal yang digelar di Tugu Adipura, Bandar Lampung. Acara ini diselenggarakan oleh Ketua TP PKK Kota Bandar Lampung, Bunda Eva Dwiana, sebagai bagian dari upaya pelestarian budaya lokal dan peningkatan rasa cinta terhadap tradisi daerah.
Dengan mengenakan pakaian adat dan atribut khas Lampung, para mahasiswa tampil semangat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan bersama perwakilan dari berbagai kelurahan dan komunitas budaya. Mereka berbaur dalam barisan karnaval, sekaligus memperlihatkan kekayaan tradisi yang dimiliki masyarakat Lampung.
Keterlibatan mahasiswa KKN Unila dalam kegiatan ini menjadi wujud nyata dukungan terhadap program pelestarian budaya, serta memperkuat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat. Selain menambah pengalaman, partisipasi ini juga menjadi bentuk representasi aktif Kelurahan Kemiling Permai dalam ajang budaya tingkat kota.
Kegiatan berlangsung meriah dan mendapat sambutan hangat dari masyarakat yang memadati kawasan Tugu Adipura, menjadikan acara ini sebagai momentum kolaboratif yang membanggakan bagi seluruh peserta, termasuk mahasiswa KKN Unila.
