Bandar Lampung – Universitas Lampung (Unila) menyelenggarakan kegiatan Pembekalan Kuliah Kerja Nyata (KKN) bagi seluruh mahasiswa KKN se-Kecamatan Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan. Kegiatan pembekalan ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting pada Sabtu, 3 Januari 2026, sebagai persiapan awal sebelum mahasiswa diterjunkan ke desa masing-masing.
Kegiatan pembekalan menghadirkan tiga Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), yaitu Bapak Indra Jaya Wiranata, M.A., Bapak M. Iqbal Parabi, S.Si., M.T., dan Bapak Iqbal Firdaus, S.Si., M.Si. Pembekalan ini bertujuan untuk memberikan arahan, pemahaman teknis, serta gambaran menyeluruh mengenai tahapan pelaksanaan KKN dan penyusunan program kerja yang sesuai dengan kondisi serta kebutuhan masyarakat.
Materi pertama disampaikan oleh Bapak Indra Jaya Wiranata, M.A. yang menjelaskan pelaksanaan KKN secara umum. Dalam pemaparannya, beliau menekankan pentingnya keterlibatan aktif masyarakat dalam setiap program kerja, penyusunan program yang bersifat berkelanjutan dan solutif, serta pembagian tugas yang adil antar anggota kelompok melalui penunjukan penanggung jawab program. Selain itu, mahasiswa diwajibkan menyusun jurnal harian, matriks program kerja, laporan akhir, serta artikel kegiatan sebagai luaran KKN.
Materi kedua disampaikan oleh Bapak M. Iqbal Parabi, S.Si., M.T. yang membahas secara rinci tahapan pra-KKN. Mahasiswa diarahkan untuk melakukan silaturahmi dan komunikasi dengan perangkat desa dan masyarakat, melaksanakan survei lokasi penting di desa, mengidentifikasi permasalahan yang ada, serta mempersiapkan posko dan kebutuhan hidup selama pelaksanaan KKN.
Materi ketiga disampaikan oleh Bapak Iqbal Firdaus, S.Si., M.Si. yang memaparkan teknis penyusunan dan pelaksanaan program kerja. Program kerja dapat dilakukan secara kolaboratif dengan kelompok lain serta boleh mengacu pada kegiatan KKN tahun sebelumnya, namun tidak diperkenankan untuk menyalin program yang sama. Mahasiswa juga diwajibkan melakukan dokumentasi seluruh rangkaian kegiatan KKN serta menyusun video after movie sebagai laporan visual.
Dalam pembekalan ini turut disampaikan tema-tema KKN Universitas Lampung Tahun 2026, yaitu pengelolaan sampah perkotaan, mitigasi bencana dan ruang terbuka hijau (RTH), pengembangan dan pemberdayaan usaha mikro dan kecil, sosialisasi dan pencegahan stunting, serta perlindungan perempuan dan anak. Seluruh program kerja yang disusun mahasiswa wajib mengacu pada tema tersebut dan disesuaikan dengan kebutuhan desa di Kecamatan Tanjung Bintang.
Melalui kegiatan pembekalan ini, diharapkan mahasiswa KKN Universitas Lampung Tahun 2026 di Kecamatan Tanjung Bintang dapat melaksanakan kegiatan KKN secara terarah, disiplin, dan bertanggung jawab, serta mampu memberikan manfaat yang nyata dan berkelanjutan bagi masyarakat.
