Tanjung Agung Raya – Kelompok mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) berkunjung secara terpisah ke rumah ketua lingkungan dan RT di Kelurahan Tanjung Agung Raya. Pada Sabtu (10/01), secara resmi melakukan kunjungan silaturahmi kepada Ketua Lingkungan 1 oleh kelompok 1 yang memiliki wilayah 3 RT.

Ketua Lingkungan 1 Kelurahan Tanjung Agung Raya, Ibu Lastri, menyampaikan informasi terkait kegiatan rutin yang dilakukan di Kelurahan Tanjung Agung Raya mengenai kebersihan lingkungan kepada mahasiswa KKN pada hari Selasa dan Jumat. Kegiatan Selasa Bersih dilaksanakan di masing-masing RT dengan waktu yang disepakati terlebih dahulu bersama. Sementara itu, kegiatan Jumat Bersih dilaksanakan secara serentak oleh seluruh wilayah Kelurahan Tanjung Agung Raya. Pernyataan ini sejalan dengan keterangan yang disampaikan oleh Ketua RT 3, Ibu Jamiati.

Selain membahas kegiatan kebersihan, mahasiswa KKN juga menyampaikan rencana pelaksanaan lokakarya sebelum menjalankan program kerja dengan waktu pelaksanaan yang akan didiskusikan lebih lanjut bersama Sekretaris Lurah Kelurahan Tanjung Agung Raya. Ibu Lastri menyarankan agar kegiatan lokakarya dilaksanakan pada pukul 10.00 WIB atau setelah waktu Zuhur, mengingat pada pagi hari sebagian masyarakat masih disibukkan dengan aktivitas rumah tangga.
Selanjutnya, kelompok 1 berkunjung ke Ketua RT 2, Bapak Chandra. Beliau menjelaskan bahwa terdapat dua linmas aktif menjalankan sistem piket harian. Sebagian besar kegiatan kemasyarakatan dilaksanakan di Kantor Kelurahan, kecuali kegiatan posyandu yang memiliki lokasi tersendiri. Kondisi warga di wilayah RT 2 minim aktivitas, karena sebagian besar warga merantau.
BANDAR LAMPUNG – Mahasiswa Kelompok 2 Kelurahan Tanjung Agung Raya melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan Ketua Lingkungan 2 dan para Ketua RT pada Sabtu (10/01) di Lingkungan 2, Kelurahan Tanjung Agung Raya, Kecamatan Kedamaian. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah awal koordinasi untuk menyelaraskan program kerja mahasiswa dengan kebutuhan dan agenda masyarakat di tingkat lingkungan dan RT.

Dalam pertemuan tersebut dibahas sejumlah agenda penting, di antaranya peringatan Isra Mi’raj yang dijadwalkan malam Sabtu pekan depan setelah salat Isya, serta keterlibatan mahasiswa dalam kegiatan rutin Jumat Bersih dan Selasa Bersih yang dilaksanakan secara bergilir. Aparatur lingkungan juga menyampaikan kondisi wilayah Lingkungan 2 yang memiliki kepadatan penduduk tinggi meskipun luas wilayah relatif kecil, dengan batas wilayah Jalan Rajawali hingga jembatan layang.

Berdasarkan data yang disampaikan, RT 3 didominasi sekitar 80% warga bermata pencaharian sebagai pedagang, sementara RT 1 merupakan wilayah dengan penerima bantuan sosial terbanyak, yakni 48 kepala keluarga. Selain itu, para Ketua RT juga menyampaikan perlunya pembaruan data sensus penduduk, khususnya data pelajar dan mahasiswa.
Sebagai tindak lanjut, mahasiswa bersama Ketua Lingkungan dan para Ketua RT merencanakan program pengadaan papan nama jalan serta digitalisasi UMKM dan warung warga melalui Google Maps. Melalui kegiatan silaturahmi ini, diharapkan sinergi yang terjalin dapat mendukung pelaksanaan program mahasiswa secara tepat sasaran dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
