Bandar Lampung, 12 Januari 2026 — Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (UNILA) melaksanakan kegiatan pembersihan Tempat Pendidikan Alquran (TPA) yang akan digunakan sebagai lokasi pelaksanaan lokakarya pada malam hari. Kegiatan pembersihan ini dilakukan sebagai bentuk persiapan agar lokasi kegiatan menjadi lebih bersih, tertata, dan nyaman bagi seluruh peserta yang akan hadir.
Setelah kegiatan pembersihan TPA selesai dilaksanakan pada siang hari, mahasiswa KKN UNILA melanjutkan rangkaian kegiatan dengan menyelenggarakan lokakarya pemaparan program kerja pada malam hari. Lokakarya tersebut dilaksanakan di Desa Jati Baru, Kecamatan Tanjung Bintang, dan bertujuan untuk menyampaikan rencana program kerja yang akan dilaksanakan selama masa pengabdian di desa tersebut.
Pada pelaksanaan lokakarya, masyarakat Desa Jati Baru menunjukkan antusiasme yang tinggi dengan hadirnya warga dari berbagai kalangan. Warga mengikuti kegiatan dengan penuh perhatian, aktif menyimak pemaparan program, serta turut memberikan masukan dan tanggapan yang konstruktif. Kegiatan lokakarya berlangsung dengan tertib dan lancar hingga selesai, serta diharapkan dapat menjadi langkah awal terjalinnya kerja sama yang baik antara mahasiswa KKN UNILA dan masyarakat Desa Jati Baru dalam mendukung pelaksanaan program kerja ke depan.

