Bandar Lampung, 16 Januari 2026
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) Desa Mandah melaksanakan kegiatan kunjungan ke Posko KKN Unila Desa Rulunghelok sebagai upaya mempererat tali silaturahmi antar mahasiswa KKN. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan kekeluargaan, meningkatkan komunikasi, serta menjalin kerja sama yang baik antarposko dalam pelaksanaan program KKN di masing-masing desa. Dalam kunjungan tersebut, mahasiswa saling berbagi pengalaman, berdiskusi mengenai program kerja, serta bertukar ide dan gagasan yang dapat mendukung keberhasilan kegiatan KKN. Suasana keakraban dan kebersamaan tampak jelas selama kegiatan berlangsung, sehingga diharapkan kunjungan ini dapat mempererat solidaritas serta menumbuhkan semangat kolaborasi antar mahasiswa KKN Unila.

