Bandar Lampung, 16 Januari 2026– Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung Periode 1 Tahun 2026 yang bertugas di Kelurahan Panjang Utara, Kecamatan Panjang, turut berpartisipasi dalam kegiatan Jumat Bersih bersama perangkat kelurahan dan warga setempat. Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap hari Jumat sebagai upaya menjaga kebersihan dan kelancaran lingkungan wilayah kelurahan.

Pada kegiatan tersebut, mahasiswa KKN bersama warga melakukan pembersihan di sejumlah titik lingkungan, khususnya pada area drainase. Partisipasi mahasiswa dalam kegiatan ini menjadi bentuk dukungan terhadap upaya kelurahan dalam menjaga kebersihan lingkungan serta mencegah terjadinya permasalahan lingkungan yang berdampak langsung pada masyarakat.

Setelah kegiatan bersih-bersih selesai dilaksanakan, rangkaian acara ditutup dengan apel pagi bersama pihak kelurahan. Dalam apel tersebut, Lurah Panjang Utara menyampaikan pentingnya menjaga kebersihan saluran air sebagai langkah pencegahan banjir di wilayah tersebut.
“Area yang dibersihkan hari ini merupakan salah satu titik drainase yang kerap mengalami penumpukan sampah. Kondisi tersebut sering menghambat aliran air, terutama saat curah hujan tinggi, sehingga berpotensi menyebabkan banjir,” ujar Lurah Panjang Utara.
Melalui kegiatan Jumat Bersih ini, mahasiswa KKN diharapkan dapat semakin memahami kondisi lingkungan Kelurahan Panjang Utara serta menumbuhkan kepedulian terhadap permasalahan kebersihan dan pengelolaan lingkungan. Selain itu, keterlibatan langsung mahasiswa dalam kegiatan rutin kelurahan juga menjadi sarana untuk mempererat hubungan dan kerja sama antara mahasiswa KKN dengan masyarakat setempat.
