Lampung Selatan – Mahasiswa KKN Universitas Lampung (UNILA) melakukan kunjungan ke SD Negeri 3 Rejosari pada Selasa (13/1/2026) dalam rangka menyerahkan surat perizinan kegiatan sosialisasi yang akan dilaksanakan di sekolah tersebut. Kegiatan ini ditujukan untuk siswa kelas 1 hingga kelas 3 sebagai upaya memberikan edukasi sejak dini.
Dalam kunjungan tersebut, mahasiswa KKN disambut dengan baik oleh pihak sekolah. Mereka melakukan perbincangan terkait perizinan pelaksanaan sosialisasi, termasuk pembahasan mengenai jadwal kegiatan, materi yang akan disampaikan, serta teknis pelaksanaan di dalam kelas. Diskusi berlangsung dengan suasana santai dan penuh keakraban.
Sosialisasi yang direncanakan ini bertujuan untuk menambah wawasan siswa melalui materi edukatif yang dikemas secara menarik dan mudah dipahami sesuai dengan usia mereka. Pihak sekolah menyambut positif rencana kegiatan tersebut dan berharap dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan karakter dan pengetahuan siswa.
Melalui kunjungan ini, diharapkan terjalin kerja sama yang baik antara mahasiswa KKN UNILA dan pihak sekolah dalam mendukung kegiatan pendidikan. Mahasiswa KKN juga berharap kegiatan sosialisasi yang akan dilaksanakan dapat berjalan dengan lancar serta memberikan manfaat bagi seluruh siswa.
