

LAMPUNG SELATAN – Mahasiswa/i Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) Periode I melaksanakan kegiatan sosialisasi anti bullying dan anti merokok di SD Negeri 3 Jatimulyo pada Rabu (21/1/2026). Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.00 WIB hingga 11.00 WIB ini dilaksanakan di dua kelas V dan diikuti dengan antusias oleh para siswa.
Pada sesi sosialisasi anti merokok, kegiatan diawali dengan pengenalan sederhana mengenai fungsi alat pernapasan manusia. Mahasiswa KKN menjelaskan bagaimana paru-paru bekerja dan mengapa sistem pernapasan perlu dijaga sejak usia dini. Setelah pemaparan awal, kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab untuk mengajak siswa lebih aktif memahami materi.
Untuk memperkuat pemahaman, mahasiswa KKN juga melakukan demonstrasi alat peraga sederhana menggunakan botol air mineral dan kapas guna menggambarkan cara kerja rokok di dalam tubuh. Melalui simulasi tersebut, siswa dapat melihat secara langsung dampak asap rokok terhadap organ pernapasan, sehingga pesan yang disampaikan lebih mudah dipahami.
Sementara itu, pada sesi sosialisasi anti bullying, kegiatan diawali dengan perkenalan mahasiswa KKN Unila kepada siswa. Suasana kemudian dibuat lebih cair melalui kegiatan ice breaking berupa bernyanyi bersama. Setelah itu, siswa diajak menonton drama singkat yang menggambarkan situasi perundungan di lingkungan sekolah.
Usai penayangan drama, mahasiswa KKN memberikan penjelasan singkat mengenai pengertian bullying, bentuk-bentuknya, serta dampak yang dapat ditimbulkan bagi korban. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab singkat untuk menggali pemahaman siswa terhadap materi yang telah disampaikan.
Sebagai bagian dari refleksi, siswa kemudian mengikuti kegiatan menulis postcard, di mana mereka diminta menuliskan perasaan yang sedang dirasakan atau menceritakan pengalaman terkait perundungan, baik yang pernah dialami maupun disaksikan. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih kepekaan emosional serta keberanian siswa dalam mengekspresikan perasaan.
Rangkaian kegiatan sosialisasi ditutup dengan sesi foto bersama antara mahasiswa KKN Unila dan siswa kelas V. Melalui kegiatan ini, mahasiswa KKN berharap siswa dapat lebih memahami pentingnya menjaga kesehatan, menjauhi rokok, serta membangun sikap saling menghargai dan peduli terhadap sesama di lingkungan sekolah.
