Bandar Lampung, 21 Januari 2026 — Kegiatan hari ini dilaksanakan survei lapangan dalam rangka melengkapi dan memvalidasi data untuk program kerja Peta Potensial UMKM Kelurahan Negeri Olok Gading. Kegiatan survei dilakukan dengan cara mendatangi langsung pelaku Usaha Mikro, kecil, dan Menengah (UMKM) yang berada di lingkungan kelurahan. Dalam kegiatan ini, dilakukan pendataan mengenai jenis usaha, lokasi usaha, produk yang dihasilkan, skala usaha, serta permasalahan dan potensi pengembangan yang dimiliki oleh masing-masing UMKM.
Survei ini bertujuan untuk memperoleh data yang akurat dan terkini sebagai dasar dalam penyusunan peta potensi UMKM di Kelurahan Negeri Olok Gading. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan para pelaku UMKM serta menggali informasi secara langsung terkait kondisi usaha yang dijalankan. Data yang telah dikumpulkan selanjutnya akan diolah dan dianalisis sebagai bahan perencanaan dan pelaksanaan program kerja lanjutan selama kegiatan KKN berlangsung.
