
Bandar Lampung, 22 Januari 2026, Program Makan Bergizi Gratis bukanlah hanya sekedar sebuah langkah dalam akselerasi dan inisiatif strategis yang telah dirancang oleh pemerintah pusat guna meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia di Indonesia. Program ini telah menjadi fondasi utama dalam upaya memutus rantai stunting serta memastikan generasi mendatang memiliki kemampuan kognitif dan fisik yang optimal untuk bersaing dimasa depan. Namun dalam tingkatan seperti Kelurahan Perwata. Dengan keberhasilan program yang dilakukan dalam jangka waktu yang panjang ini tidaklah hanya ditentukan oleh aspek ketersediaan logistik semata. Melainkan, Faktor determinasi lainnya yang jauh lebih krusial adalah efektivitas pegawasan mutu nutrisi secara berkala, dan juga ketepatan sasaran distribusi agar manfaatnya benar – benara diraskan oleh masyarakat yang membutuhkan.

Dengan menyadari faktor tersebut mahasiswa KKN Universitas Lampung yang bertugas di Kelurahan Perwata telah melakukan pendekatan partisipatif dalam membangun hubungan kerja sama yang baik dengan kader posyandu sebagai mitra strategis di lapangan. Dengan keterlibatan mahasiswa KKN Universitas Lampung bersama kader posyandu setemat dapat dinilai sangat krusial dan tidak tergantikan. Mengigat kader posyandu merupakan garda terdepan dalam kesehatan masyarakat yang memiliki kedekatan emosional dengan masyarakat sekitar. Selain itu, para kader memiliki data serta pemahaman mendalam mengenai peta kondisi kesehatan yang dialami oleh balita, anak – anak dan ibu hamil di wilayah perwata 2.

Dengan adanya hubungan yang di bangun dengan memiliki tujuan utama untuk menciptakan sistem kendali mutu yang berlapis. Hal ini dapat dilakukan demi memastikan bahwa setiap paket makanan yang di distribusikan telah memenuhi standar gizi seimbang yang mencaukp nutrisi yang baik. Lebih jauh lagi, dengan adanya kerjasama yang dibangun ini memiliki fungsi sebagai jembatan komunikasi agar program pemerintah ini dapat diterima dengan baik, dan mendapat dukungan penuh dari seluruh elemen masyarakat di Kelurahan Perwata.
