KOTA/KECAMATAN : BANDAR LAMPUNG/TELUK BETUNG TIMUR
DESA : KETEGUHAN
KELOMPOK : KETEGUHAN 1
DPL : Siti Khoiriyah, S.H.I., M.H.
ANGGOTA:
1. Hizkia Aji Deksono 2314161047 Agronomi Dan Hortikultura (Koordinator Desa)
2. M. Ismat Zihnifikhar Ghazali 2312011302 Ilmu Hukum (Wakil Koordinator Desa)
3. Maritza Keisha Husin 2316031005 Ilmu Komunikasi (Sekretaris)
4. Rintan Maharani 2311031031 Akuntansi (Bendahara)
5. Salsabilla Octaviani 2351012001 Bisnis Digital (PDD)
6. Adinda Zahrina 2316011057 Sosiologi (PDD)
7. Febriyan Akbar 2255021016 Teknik Mesin (PDD)
8. Nabila Maharani Daulay 2318031036 Farmasi (Acara)
9. Hashell Athaillah Atmaji 2311012005 Bisnis Digital (Acara)
10. Rakha Luthfi Arifin 2351011004 Manajemen (Humas)
11. Zevany Cahaya Hasibuan 2318011137 Kedokteran (Humas)
12. Dita Wahyu Ernita 2314161031 Agronomi Dan Hortikultura (Konsumsi)
13. Annisa Fatieya Rahmah Diena Thyga Ariey Prakoso 2318011026 Kedokteran (Konsumsi)

Bandar Lampung, 22 Januari 2026 – Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Universitas Lampung melaksanakan kunjungan ke Posko KKN Kelompok Keteguhan 1 yang berlokasi di Kelurahan Keteguhan, Lingkungan (LK) 02 RT 05, Kecamatan Teluk Betung Timur, Kota Bandar Lampung. Kegiatan kunjungan ini bertujuan untuk melakukan monitoring, evaluasi, serta memberikan arahan terkait pelaksanaan program kerja Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang sedang berjalan.
Dalam kunjungan tersebut, mahasiswa KKN melaksanakan kegiatan briefing dan diskusi bersama DPL, Ibu Siti Khoiriyah, S.H.I., M.H.. Pada sesi briefing, mahasiswa memaparkan berbagai program kerja yang telah dilaksanakan maupun yang masih dalam tahap perencanaan. Pembahasan mencakup program kerja utama (program matriks) yang menjadi fokus pengabdian kepada masyarakat, serta kegiatan non-matriks yang mendukung peningkatan partisipasi dan kebersamaan masyarakat.
Beberapa kegiatan non-matriks yang dibahas antara lain kegiatan les belajar bagi anak-anak, senam bersama warga, kegiatan gotong royong lingkungan, serta pengajian rutin yang melibatkan masyarakat setempat. DPL memberikan masukan dan saran terkait pelaksanaan kegiatan tersebut agar dapat berjalan secara optimal, terstruktur, serta memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat Kelurahan Keteguhan.
Selain membahas program kerja yang telah dan akan dilaksanakan, pertemuan ini juga membahas rencana kegiatan makan bersama dengan masyarakat Kelurahan Keteguhan. Kegiatan tersebut direncanakan sebagai salah satu bentuk kebersamaan dan sarana mempererat hubungan sosial antara mahasiswa KKN dengan warga, sekaligus sebagai wujud apresiasi atas dukungan dan partisipasi masyarakat selama pelaksanaan KKN.
Melalui kunjungan dan briefing ini, Dosen Pembimbing Lapangan diharapkan dapat memberikan arahan, evaluasi, serta motivasi kepada mahasiswa KKN agar pelaksanaan seluruh program kerja dapat berjalan dengan lancar, sesuai dengan tujuan KKN, serta mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat Kelurahan Keteguhan. Kegiatan ini juga menjadi sarana komunikasi dan koordinasi antara mahasiswa dan DPL dalam memastikan keberhasilan pelaksanaan KKN Universitas Lampung Periode I Tahun 2026.
