Bandar Lampung, 24 Januari 2026 ⎻ Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) menggelar workshop aquaponik bagi ibu-ibu di Kelurahan Perumnas Way Kandis pada Sabtu, 24 Januari 2026. Kegiatan yang dimulai pukul 15.30 WIB ini dilaksanakan sebagai upaya memberikan edukasi mengenai pemanfaatan lahan sempit secara produktif dan ramah lingkungan.
Workshop aquaponik tersebut bertujuan untuk memperkenalkan sistem budidaya terpadu antara ikan dan tanaman yang dapat diterapkan di lingkungan rumah tangga. Mahasiswa KKN Unila menyampaikan materi mengenai konsep dasar aquaponik, cara perakitan sederhana, perawatan tanaman dan ikan, serta manfaat aquaponik dalam mendukung ketahanan pangan keluarga.

Ibu-ibu yang hadir terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan. Hal ini terlihat dari keaktifan peserta dalam menyimak penjelasan, mengajukan pertanyaan, serta berdiskusi langsung dengan mahasiswa KKN terkait penerapan aquaponik di rumah masing-masing. Suasana workshop berlangsung interaktif dan penuh semangat.
Melalui kegiatan ini, diharapkan ibu-ibu di lingkungan Perumnas Way Kandis dapat memperoleh pengetahuan dan keterampilan baru yang bermanfaat, serta termotivasi untuk mengembangkan sistem aquaponik secara mandiri. Workshop ini menjadi salah satu bentuk kontribusi nyata mahasiswa KKN Unila dalam mendorong pemanfaatan teknologi sederhana yang berkelanjutan di masyarakat.
