
Selasa, 27 Januari 2026 – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Desa Natar melaksanakan rapat diskusi bersama Muli Menghanai Desa Natar di Dusun 1 dalam rangka membahas perencanaan program besar yang akan dilaksanakan secara kolaboratif antar kelompok KKN di Desa Natar. Kegiatan ini menjadi langkah awal untuk menyatukan ide dan konsep program agar selaras dengan kebutuhan serta potensi desa.
Rapat diskusi berlangsung dengan suasana interaktif dan partisipatif, di mana mahasiswa KKN dan Muli Menghanai saling bertukar gagasan terkait bentuk kegiatan, sasaran program, serta mekanisme pelaksanaan di lapangan. Selain itu, dibahas mengenai pembagian tugas dan peran masing-masing pihak guna memastikan program dapat berjalan secara terstruktur dan terkoordinasi dengan baik.
Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin sinergi yang kuat antara mahasiswa KKN dan Muli Menghanai Desa Natar dalam mendukung terselenggaranya program besar desa. Kerja sama ini diharapkan mampu memberikan dampak positif, meningkatkan partisipasi masyarakat, serta mendorong kemajuan Desa Natar secara berkelanjutan.
