Bandar Lampung, 30 Januari 2026. Kegiatan pada hari ini diawali dengan kerja bakti membersihkan Sungai Kemuning Tengah yang terletak di samping Kantor Kelurahan. Kegiatan tersebut dimulai pada pukul 07.30 WIB dan melibatkan mahasiswa KKN Universitas Lampung bersama masyarakat sekitar. Kerja bakti ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, khususnya kebersihan sungai yang memiliki peran penting bagi kehidupan masyarakat.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan tidak hanya berfokus pada pengangkatan sampah yang berada di aliran sungai, tetapi juga mencakup pembersihan area di sepanjang bantaran sungai. Rumput-rumput liar yang tumbuh di sekitar sungai turut dibersihkan, serta sampah-sampah yang masih berserakan di sepanjang jalan sungai dikumpulkan dan diangkut. Kegiatan berlangsung dengan penuh semangat dan kerja sama antara mahasiswa dan warga setempat.
Pada sore hari, kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke salah satu pelaku UMKM setempat, yakni usaha milik Ibu Jumi Ayu yang memproduksi peyek dan keripik singkong. Dalam kunjungan tersebut, kami mendapatkan penjelasan secara langsung mengenai proses produksi, mulai dari bahan-bahan yang digunakan hingga tahapan pembuatan produk. Selain itu, kami juga berkesempatan untuk melihat proses pengemasan dan turut membantu secara langsung dalam kegiatan produksi, dengan bimbingan dari Ibu Jumi Ayu. Di akhir kegiatan, kami juga mencicipi hasil produksi yang telah dibuat.



Setelah itu, kami memaparkan website UMKM yang telah kami buat, termasuk desain yang telah diperbarui serta rencana pengukuran banner yang akan dipasang untuk menunjang promosi usaha. Paparan tersebut disambut dengan antusias oleh Ibu Jumi Ayu, yang memberikan kepercayaan penuh kepada kami untuk mengembangkan tampilan dan media promosi usahanya. Kegiatan ini menjadi langkah nyata dalam mendukung pengembangan UMKM lokal agar semakin dikenal dan berkembang.

