Lampung Selatan, 28 Januari 2026 – Mahasiswa KKN Desa Budi Lestari 2 melaksanakan kegiatan survei lanjutan terkait program kerja digitalisasi UMKM di Desa Budi Lestari. Kegiatan ini bertujuan untuk memperluas jangkauan pendataan pelaku UMKM serta memperoleh gambaran yang lebih menyeluruh mengenai tingkat pemanfaatan teknologi digital dalam kegiatan usaha masyarakat desa.
Survei dilakukan dengan mendatangi langsung lokasi usaha milik warga dan melakukan wawancara singkat terkait sistem pemasaran, penggunaan media digital, serta kendala yang dihadapi dalam penerapan digitalisasi. Mahasiswa KKN juga melakukan pendokumentasian sebagai bahan pendukung perencanaan program kerja selanjutnya.

Melalui survei lanjutan ini, diharapkan data yang diperoleh dapat menjadi dasar penyusunan program pendampingan digitalisasi UMKM yang lebih tepat sasaran dan berkelanjutan, serta mampu meningkatkan daya saing usaha masyarakat Desa Budi Lestari.
