
Pada hari Selasa, 12 Agustus 2025, mahasiswa KKN Universitas Lampung bersama warga Kelurahan Gedong Meneng Baru melaksanakan kegiatan rutin Selasa Bersih dengan semangat gotong royong menjaga kebersihan lingkungan. Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja mahasiswa KKN yang berkolaborasi erat dengan Kelurahan untuk mendukung terciptanya lingkungan sehat dan nyaman.
Rangkaian kegiatan meliputi pembersihan sarana umum seperti jalanan, selokan, dan area publik lainnya di wilayah RT 003 LK 1 Kelurahan Gedong Meneng Baru. Mahasiswa KKN bersama pengurus RT/RW dan warga setempat bahu-membahu mengumpulkan sampah serta merapikan lingkungan agar lebih rapi dan asri.

Sinergi antara KKN dan Kelurahan diharapkan dapat memperkuat kebersamaan dan tanggung jawab warga dalam menjaga kelestarian lingkungan sekitar.
Dengan kegiatan rutin ini, mahasiswa KKN dan warga Kelurahan Gedong Meneng Baru terus mempererat kerja sama yang positif demi kenyamanan, kesehatan, dan keharmonisan lingkungan tempat tinggal mereka.
