Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung di Kelurahan Kota Karang Raya melaksanakan rangkaian kegiatan yang berfokus pada peningkatan kesehatan dan kepedulian lingkungan bersama masyarakat dan aparatur setempat.
Kegiatan diawali dengan partisipasi mahasiswa KKN dalam senam pagi yang diselenggarakan di Puskesmas setempat. Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong pola hidup sehat sekaligus mempererat interaksi antara mahasiswa KKN dengan tenaga kesehatan serta masyarakat yang hadir. Senam pagi berlangsung dengan antusias dan menjadi sarana untuk membangun kesadaran akan pentingnya menjaga kebugaran jasmani.
Setelah kegiatan senam, mahasiswa KKN melanjutkan aktivitas dengan mengikuti program Jum’at Bersih di sepanjang Jalan R.E. Martadinata hingga kawasan Sungai Kemuning atau yang dikenal oleh masyarakat setempat sebagai Kali Sawiri. Kegiatan ini difokuskan pada pembersihan sampah dan penataan lingkungan di sepanjang jalur jalan dan area sungai yang menjadi ruang publik serta jalur aktivitas warga.
Melalui rangkaian kegiatan ini, mahasiswa KKN Kota Karang Raya berupaya mengintegrasikan aspek kesehatan dan kebersihan lingkungan sebagai bagian dari pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kesadaran kolektif masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan dan kelestarian lingkungan secara berkelanjutan.
