Sabtu, 24 Januari 2026 — Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Desa Pancasila melaksanakan kegiatan sosialisasi dan praktik pembuatan pestisida nabati yang bertempat di Balai Desa Pancasila. Kegiatan ini diikuti oleh Kelompok Tani (Poktan) dari Dusun 5, Dusun 4, dan Dusun 1. Pelaksanaan kegiatan bertujuan untuk menambah pengetahuan serta keterampilan petani dalam mengendalikan hama tanaman dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang mudah diperoleh di lingkungan sekitar.
Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan acara, dilanjutkan dengan sambutan, serta pembacaan doa. Setelah itu, mahasiswa KKN menyampaikan materi mengenai pestisida nabati. Materi yang dipaparkan mencakup pengertian pestisida nabati, manfaat penggunaannya, serta keunggulannya sebagai alternatif yang lebih ramah lingkungan dibandingkan pestisida kimia.
Dalam pemaparan materi, mahasiswa KKN juga menjelaskan berbagai bahan alami yang dapat dimanfaatkan sebagai pestisida nabati, seperti daun mimba, bawang putih, serai, lengkuas, cabai, dan tembakau. Selain itu, disampaikan pula cara pembuatan pestisida nabati dari masing-masing bahan, mulai dari perbandingan bahan, proses penghalusan, perendaman, penyaringan, hingga cara pengenceran sebelum diaplikasikan ke tanaman. Mahasiswa juga menjelaskan pembuatan pestisida nabati dari campuran beberapa bahan untuk meningkatkan efektivitas dalam mengendalikan hama.

Setelah sesi pemaparan materi, kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Para peserta dari kelompok tani terlihat aktif menyampaikan pertanyaan terkait dosis penggunaan, waktu aplikasi, serta efektivitas pestisida nabati pada berbagai jenis tanaman. Pada sesi ini, Kepala Dusun 2 selaku Ketua Poktan turut memberikan tambahan penjelasan berdasarkan pengalaman di lapangan, sehingga jawaban yang disampaikan menjadi lebih jelas dan mudah dipahami oleh peserta.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan praktik langsung pembuatan pestisida nabati. Mahasiswa KKN mendampingi peserta dalam setiap tahapan praktik, mulai dari penyiapan bahan hingga proses akhir pembuatan. Rangkaian kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama dan penutup resmi. Melalui kegiatan ini, diharapkan kelompok tani dapat menerapkan pestisida nabati sebagai alternatif pengendalian hama yang aman, ramah lingkungan, dan berkelanjutan di Desa Pancasila.

