Kamis, 15 Januari 2026 — Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Universitas Lampung, Dr. Maya Riyantini, S.P., M.Si, melaksanakan kunjungan lapangan ke posko Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa Universitas Lampung yang berlokasi di Kelurahan Pidada 2, Kecamatan Panjang pada siang hari ini.
Kunjungan ini bertujuan untuk mengecek kondisi posko KKN, melakukan absensi kehadiran mahasiswa, serta memantau pelaksanaan program kerja yang sedang berjalan. Dalam kegiatan tersebut, DPL meninjau secara langsung kondisi dan kelayakan posko sebagai pusat aktivitas mahasiswa selama menjalankan program KKN.
Selain itu, Dr. Maya Riyantini, S.P., M.Si juga melakukan pengecekan kehadiran seluruh anggota KKN sebagai bentuk evaluasi kedisiplinan dan tanggung jawab mahasiswa. DPL turut berdiskusi dengan mahasiswa terkait perkembangan program kerja yang telah dan sedang dilaksanakan di Kelurahan Pidada 2, baik program utama maupun program pendukung.
Mahasiswa KKN memaparkan capaian kegiatan serta kendala yang dihadapi di lapangan. Menanggapi hal tersebut, DPL memberikan arahan, masukan, dan motivasi agar seluruh program kerja dapat berjalan secara optimal serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Melalui kunjungan ini, diharapkan pelaksanaan KKN mahasiswa Universitas Lampung di Kelurahan Pidada 2 dapat terus berjalan dengan baik, tertib, dan sesuai dengan tujuan pengabdian kepada masyarakat.
