PANJANG UTARA — Pada Rabu, 14 Januari 2026, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelompok Panjang Utara 2 melaksanakan kegiatan sosialisasi di Sekolah Dasar MIS AL. KHAIRIYAH PANJANG pada pagi hari. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa mengenai bahaya bullying dan pelecehan seksual sejak usia dini, serta menanamkan sikap saling menghargai, berani berkata tidak, dan melaporkan apabila mengalami atau menyaksikan tindakan yang tidak pantas. Kegiatan sosialisasi ini merupakan bagian dari program kerja edukatif mahasiswa KKN yang berfokus pada pembentukan karakter dan perlindungan anak.

Acara diawali dengan pembukaan dan perkenalan mahasiswa KKN kepada pihak sekolah dan para siswa. Selanjutnya, penyampaian materi dilakukan secara interaktif oleh mahasiswa KKN Panjang Utara 2 dengan menggunakan bahasa yang sederhana, contoh-contoh yang dekat dengan kehidupan sehari-hari siswa, serta media pendukung agar materi mudah dipahami. Materi yang disampaikan meliputi pengertian bullying, bentuk-bentuk bullying, dampak yang ditimbulkan, pengenalan pelecehan seksual, serta langkah-langkah yang dapat dilakukan siswa apabila menghadapi situasi tersebut, baik di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah.
Selama kegiatan berlangsung, suasana sosialisasi berjalan sangat aktif dan kondusif. Siswa-siswi MIS AL. KHAIRIYAH PANJANG terlihat antusias, ceria, dan fokus dalam memperhatikan penjelasan yang diberikan. Mereka secara aktif mengajukan pertanyaan, menjawab kuis singkat, serta berpartisipasi dalam diskusi yang dipandu oleh mahasiswa KKN. Untuk meningkatkan semangat dan partisipasi, mahasiswa KKN juga memberikan hadiah sederhana kepada siswa yang berani bertanya dan menjawab pertanyaan dengan tepat.
Pada sesi akhir, mahasiswa KKN memberikan ruang khusus bagi siswa untuk melakukan sharing atau berbagi cerita secara terbuka terkait pengalaman yang pernah dialami atau disaksikan, baik mengenai bullying maupun pelecehan seksual. Sesi ini dilakukan dengan pendekatan yang ramah dan penuh empati, sehingga siswa merasa nyaman bercerita bersama kakak-kakak KKN. Mahasiswa KKN memberikan dukungan moral, motivasi, serta penegasan bahwa setiap anak berhak merasa aman dan dihargai. Pihak guru MIS Alkhairiyah menyambut kegiatan ini dengan sangat baik dan memberikan apresiasi atas kepedulian mahasiswa KKN terhadap isu perlindungan anak, serta berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan di masa mendatang.
