Rajabasa Jaya — Suasana pagi di sekitar gedung kelurahan baru Rajabasa Jaya tampak lebih hidup dari biasanya. Sejak pukul 07.00 WIB, aparatur kelurahan, ketua RT, masyarakat, serta Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) Periode 1 Tahun 2026 berkumpul untuk melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan.
Kegiatan gotong royong difokuskan pada pembersihan rumput liar di sisi kiri dan kanan jalan, pengangkatan sampah serta lumpur yang mengendap di saluran air, hingga penataan halaman gedung kelurahan yang baru. Seluruh peserta terlibat aktif dan saling bekerja sama.

Selama kegiatan berlangsung, suasana gotong royong berjalan dengan tertib dan penuh kebersamaan. Seluruh peserta saling bekerja sama dalam menyelesaikan setiap tugas yang ada, sehingga kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan kondusif. Setelah kegiatan pembersihan selesai, peserta beristirahat sejenak sambil menikmati hidangan sederhana berupa gorengan, jajanan pasar, serta minuman yang telah disediakan. Kegiatan kemudian ditutup dengan sesi foto bersama sebagai bentuk dokumentasi dan kebersamaan.
Melalui kegiatan ini, lingkungan sekitar gedung kelurahan baru menjadi lebih bersih dan tertata. Selain itu, gotong royong juga menjadi sarana untuk mempererat hubungan antara pemerintah kelurahan, masyarakat, dan mahasiswa KKN Unila dalam upaya menciptakan lingkungan yang sehat dan nyaman bagi seluruh warga.
