Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) memasuki hari keempat dengan rangkaian kegiatan yang fokus pada evaluasi pelaksanaan program, pelayanan kepada masyarakat, serta penguatan koordinasi internal kelompok. Kegiatan diawali dengan kunjungan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) ke kelurahan Way Dadi Baru sebagai bagian dari monitoring dan pendampingan terhadap kegiatan siswa di lapangan.
Dalam kunjungan tersebut, DPL disambut oleh seluruh anggota kelompok KKN Way Dadi baru 1 dan 2 dan selanjutnya melakukan diskusi bersama terkait perkembangan program kerja yang telah dilaksanakan sejak hari pertama. DPL berdiskusi dengan beberapa aparat kelurahan Way Dadi Baru dan DPL juga memberikan arahan, masukan, serta motivasi agar mahasiswa mampu mengoptimalkan peran mereka dalam pengabdian kepada masyarakat dan memastikan setiap program kerja berjalan sesuai dengan perencanaan dan kebutuhan warga setempat.

Setelah kegiatan kunjungan DPL, mahasiswa KKN kelompok Way Dadi Baru 2 kembali ke posko untuk ishoma. Di tengah-tengah Ishoma datang warga untuk meminta bantuan membuat paspor secara online. Kegiatan ini juga merupakan dukungan terhadap pemanfaatan layanan administrasi berbasis digital yang saat ini semakin berkembang. Mahasiswa membantu warga mulai dari pembuatan akun pada sistem layanan keimigrasian, pengisian data diri, pengunggahan dokumen persyaratan, hingga penjadwalan kedatangan ke kantor imigrasi. Pendampingan ini mendapat respon positif dari warga karena dinilai sangat membantu.

Pada sore hari, seluruh anggota kelompok KKN Way Dadi Baru 2 bersama dengan kelompok Waay Dadi Baru 1 berkumpul untuk melakukan rapat internal untuk membahas persiapan pelaksanaan kegiatan lokakarya. Rapat ini membahas konsep dan tema lokakarya, target peserta, susunan acara, pembagian tugas masing-masing anggota, serta kebutuhan perlengkapan dan teknis pelaksanaan. Melalui rapat internal ini, diharapkan terjadi koordinasi yang solid antaranggota sehingga kegiatan lokakarya dapat terlaksana dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Secara keseluruhan, kegiatan KKN hari keempat berjalan dengan lancar dan produktif. Kunjungan DPL memberikan penguatan dan arahan yang konstruktif bagi mahasiswa, pendampingan pembuatan paspor secara online menjadi wujud kontribusi nyata mahasiswa dalam membantu pelayanan masyarakat, serta rapat internal menjadi langkah-langkah strategis dalam pematangkan persiapan program kerja ke depan. Mahasiswa KKN berkomitmen untuk terus berkontribusi secara aktif dan bertanggung jawab selama pelaksanaan KKN berlangsung.
