
Lampung Selatan, 21 Januari 2026 — Pukul 08.00–11.00 WIB, mahasiswa KKN melaksanakan kegiatan mengajar di PAUD Az-Zahra, Desa Sukanegara. Kegiatan mengajar meliputi pendampingan proses belajar, membantu guru dalam kegiatan kelas, serta berinteraksi langsung dengan anak-anak melalui kegiatan belajar dan bermain. Kegiatan berjalan dengan lancar dan mendapat sambutan baik dari pihak sekolah serta anak-anak PAUD.

