Bandar Lampung, 26 Januari 2026-
Kecamatan Tanjung Senang melaksanakan kegiatan apel pagi pada pukul 07.30 hingga 08.00 WIB yang bertempat di halaman Kantor Kecamatan Tanjung Senang. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh aparat kecamatan, aparat kelurahan, serta mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang sedang melaksanakan pengabdian di wilayah Kecamatan Tanjung Senang.
Apel pagi rutin ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan, memperkuat koordinasi, serta menumbuhkan rasa tanggung jawab dan kebersamaan antar aparatur pemerintahan dan mahasiswa KKN. Kegiatan berlangsung dengan tertib dan khidmat, diawali dengan barisan peserta apel yang tersusun rapi serta penyampaian arahan dari pimpinan apel.
Dalam amanatnya, pimpinan apel menekankan pentingnya profesionalisme dalam bekerja, pelayanan yang maksimal kepada masyarakat, serta menjaga sinergi antara aparat pemerintahan dan mahasiswa KKN dalam mendukung berbagai program dan kegiatan di lingkungan kecamatan maupun kelurahan. Kehadiran mahasiswa KKN dalam apel pagi ini juga menjadi bentuk keterlibatan aktif dalam kegiatan pemerintahan dan pembelajaran langsung terkait tata kelola pemerintahan di tingkat kecamatan.
Kegiatan apel pagi ditutup dengan doa bersama dan dilanjutkan dengan aktivitas masing-masing sesuai tugas dan tanggung jawab. Diharapkan melalui kegiatan ini, semangat kerja, kedisiplinan, serta kerja sama antar seluruh pihak dapat terus terjaga demi mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik di Kecamatan Tanjung Senang.
