Pada Kamis, 15 Januari 2026, mahasiswa KKN Universitas Lampung Kelompok Kelurahan Gedong Pakuon turun langsung ke lapangan untuk mulai menjalankan program kerja yang telah direncanakan. Kegiatan pada hari ini difokuskan pada program digitalisasi UMKM, khususnya UMKM tempe yang berada di wilayah Kelurahan Gedong Pakuon.
Program ini dikoordinasikan oleh Ammara Salsabila selaku penanggung jawab, bersama beberapa anggota kelompok KKN lainnya. Tim melakukan observasi dan wawancara langsung dengan pelaku UMKM tempe untuk melihat kesiapan serta menggali kebutuhan terkait program yang akan dijalankan. Adapun rencana kegiatan yang ditawarkan meliputi pembuatan banner usaha, desain kemasan, penentuan nama produk, serta penambahan lokasi UMKM di Google Maps sebagai identitas usaha agar lebih mudah ditemukan oleh masyarakat.
Selain itu, kelompok KKN juga menyampaikan rencana pembentukan komunitas UMKM tempe yang akan melibatkan pelaku usaha di RT 10 Kelurahan Gedong Pakuon, dengan tujuan memperkuat kerja sama antar pelaku UMKM. Untuk mendukung pemasaran, direncanakan pula pembuatan akun e-commerce agar produk tempe dapat menjangkau pasar yang lebih luas.
Secara umum, program ini mendapat tanggapan yang cukup baik dari para pelaku UMKM. Mereka terlihat antusias dan terbuka terhadap rencana yang disampaikan. Berdasarkan hasil diskusi, program digitalisasi UMKM ini mulai dikerjakan secara bertahap sejak hari ini. Diharapkan kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat nyata serta berkelanjutan bagi UMKM tempe di Kelurahan Gedong Pakuon.


