Adiluwih Selasa, 13 Januari 2026, Kelompok KKN Tematik Universitas Lampung Desa Adiluwih melaksanakan kegiatan Lokakarya Desa (Lokal Karya) yang dimulai pada pukul 09.40 WIB. Kegiatan ini menjadi salah satu agenda penting dalam rangka pengenalan dan sosialisasi program kerja yang akan dijalankan selama masa pengabdian. Lokakarya berlangsung dengan suasana terbuka dan penuh antusiasme dari berbagai pihak yang hadir.
Lokal karya ini dihadiri oleh perangkat Desa Adiluwih serta masyarakat desa yang berasal dari berbagai kalangan. Kehadiran perangkat desa dan masyarakat menunjukkan dukungan serta ketertarikan terhadap program-program yang ditawarkan oleh mahasiswa KKN Tematik. Melalui kegiatan ini, mahasiswa dan masyarakat dapat saling berdiskusi secara langsung guna membangun kerja sama yang baik selama pelaksanaan KKN.

Tujuan utama dari kegiatan lokal karya ini adalah untuk mensosialisasikan seluruh program kerja Kelompok KKN Tematik Desa Adiluwih. Program kerja pertama yang dipaparkan adalah Sosialisasi dan Digitalisasi Penjualan Mocaf dan UMKM. Dalam program ini, mahasiswa KKN akan memberikan pelatihan kepada pelaku usaha mocaf dan UMKM terkait pembukaan toko di platform e-commerce, pembuatan akun media sosial sebagai sarana promosi, serta pelatihan penggunaan sistem pembayaran digital seperti QRIS.
Program kerja kedua yang disampaikan adalah Sosialisasi “Say No to Cyberbullying” yang ditujukan kepada anak-anak tingkat sekolah dasar. Program ini bertujuan untuk memberikan pemahaman sejak dini mengenai bahaya perundungan di dunia digital serta cara bersikap bijak dalam menggunakan media sosial. Diharapkan melalui kegiatan ini, anak-anak dapat lebih sadar akan pentingnya menjaga etika dan sikap di ruang digital.
Selanjutnya, program kerja ketiga adalah Pengolahan Tepung Mocaf menjadi Produk Jajanan Sempol Ayam. Program ini akan dilaksanakan dalam bentuk praktik langsung, mulai dari proses pengolahan tepung mocaf hingga pembuatan produk jadi. Selain itu, mahasiswa juga memaparkan program keempat yaitu Sosialisasi Eco Print yang bertujuan untuk mengasah kreativitas ibu-ibu Desa Adiluwih. Dalam kegiatan ini, ibu-ibu diajak untuk membuat karya eco print yang dapat dijadikan ide usaha, khususnya bagi ibu rumah tangga. Program kerja terakhir yang disampaikan adalah Pembuatan Peta Potensi Desa Adiluwih sebagai upaya pemetaan potensi desa yang dapat dikembangkan ke depannya.

Kegiatan lokal karya ini juga dilengkapi dengan sesi tanya jawab yang memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk lebih memahami setiap program kerja yang akan dilaksanakan. Masyarakat terlihat aktif mengajukan pertanyaan dan memberikan masukan kepada mahasiswa KKN. Acara kemudian ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbol kebersamaan dan awal kerja sama antara Kelompok KKN Tematik Universitas Lampung dengan masyarakat Desa Adiluwih.
