Pada Kamis, 29 Januari 2026, Kelompok KKN Way Tataan 2 melaksanakan kegiatan peninjauan rutin program kerja Taman Gizi di Kelurahan Way Tataan.
Kegiatan peninjauan ini dilakukan untuk memantau perkembangan tanaman, memastikan kondisi lingkungan Taman Gizi tetap terjaga, serta mengevaluasi kebutuhan perawatan lanjutan agar program dapat berjalan secara optimal.
Melalui peninjauan rutin ini, diharapkan program kerja Taman Gizi dapat terus memberikan manfaat bagi masyarakat Kelurahan Way Tataan serta menjadi sarana edukasi pemanfaatan lahan yang berkelanjutan.


