Pada hari Kamis, 15 Januari 2026, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung melaksanakan kegiatan kunjungan ke PAUD yang berlokasi di Dusun 1, Desa Sidodadi. Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 08.00 WIB dan bertepatan dengan pelaksanaan acara Market Day anak-anak PAUD.
Dalam kegiatan tersebut, mahasiswa KKN turut berpartisipasi dan mendampingi anak-anak selama berlangsungnya acara Market Day. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan konsep sederhana tentang jual beli, menumbuhkan kreativitas, serta melatih keberanian dan interaksi sosial anak sejak usia dini. Mahasiswa KKN juga membantu guru PAUD dalam mendampingi anak-anak agar kegiatan berjalan dengan tertib dan menyenangkan.
Anak-anak PAUD terlihat antusias dan ceria mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Melalui kunjungan ini, mahasiswa KKN Universitas Lampung berharap dapat memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan bagi anak-anak PAUD sekaligus menjalin hubungan yang baik dengan pihak sekolah dan masyarakat Desa Sidodadi.


