Hajimena, 21 Januari 2026 — Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung Desa Hajimena melaksanakan kegiatan pelatihan pembuatan ovitrap bersama ibu kader Juru Pemantau Jentik (Jumantik) pada Senin (19/1). Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tahap awal sebelum mahasiswa memulai program kerja penanggulangan demam berdarah dengue (DBD) di desa setempat.
Pelatihan ini bertujuan untuk membekali mahasiswa KKN dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam pembuatan ovitrap sebagai salah satu upaya pencegahan DBD. Dalam kegiatan tersebut, ibu kader Jumantik memberikan penjelasan mengenai fungsi ovitrap, bahan-bahan yang digunakan, serta langkah-langkah pembuatannya secara langsung.
Mahasiswa KKN mengikuti pelatihan dengan antusias dan terlibat aktif dalam proses pembuatan ovitrap. Melalui kegiatan ini, mahasiswa memperoleh ilmu dan pengalaman langsung dari para kader Jumantik yang telah berpengalaman dalam pengendalian jentik nyamuk di lingkungan masyarakat. Pengetahuan tersebut nantinya akan diaplikasikan oleh mahasiswa dalam pelaksanaan program kerja KKN di Desa Hajimena.
Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan program kerja penanggulangan DBD yang akan dilaksanakan dapat berjalan secara efektif dan tepat sasaran. Selain itu, kolaborasi antara mahasiswa KKN dan kader Jumantik diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya upaya pencegahan DBD melalui pengendalian jentik nyamuk di lingkungan sekitar.

