Bandar Lampung, 28 Januari 2026 – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) Periode I Tahun 2026 Desa Ketapang 2 melaksanakan koordinasi bersama Kelompok KKN Desa Ketapang 1 terkait pembuatan dan rencana penyerahan Program Kerja SIGAP (Sistem Informasi Geografis Antisipasi Bencana). Kegiatan ini bertujuan menyusun peta kerawanan bencana sebagai upaya meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat Kelurahan Ketapang.

Pada hari yang sama, Mahasiswa KKN Desa Ketapang 2 juga melaksanakan proses pembuatan plang “Hati-Hati Jalan Licin” melalui Program Kerja PERINGATAN. Pembuatan plang dilakukan sebagai langkah preventif untuk meningkatkan kewaspadaan warga terhadap kondisi jalan yang rawan licin, khususnya saat musim hujan.


Melalui pelaksanaan kedua kegiatan tersebut, Mahasiswa KKN Desa Ketapang 2 Universitas Lampung berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan keselamatan lingkungan serta kesiapsiagaan masyarakat terhadap potensi bencana.
