Bandar Lampung, 17 Januari 2026 — Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Jagabaya 2 bersama masyarakat Lingkungan 1 melaksanakan kegiatan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang bertempat di Masjid At-Taubah, Sabtu malam (17/1/2026) selepas salat Isya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan mahasiswa KKN Jagabaya 2 terhadap aktivitas keagamaan masyarakat sekaligus upaya memperkuat hubungan sosial antara mahasiswa dan warga selama masa pengabdian. Acara dihadiri oleh tokoh agama, pengurus masjid, serta masyarakat setempat. Rangkaian kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan dengan tausiyah yang menekankan makna peristiwa Isra Mi’raj sebagai momentum peningkatan keimanan dan ketaatan kepada Allah SWT, khususnya dalam menjaga salat lima waktu sebagai fondasi kehidupan umat Islam.
Mahasiswa KKN Jagabaya 2 turut berperan dalam persiapan dan pelaksanaan kegiatan, mulai dari koordinasi dengan pengurus masjid hingga membantu kelancaran acara. Keterlibatan ini menjadi bagian dari pembelajaran sosial dan religius mahasiswa dalam memahami nilai kebersamaan dan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan peringatan Isra Mi’raj ditutup dengan doa bersama, dengan harapan nilai-nilai spiritual yang terkandung dalam peristiwa Isra Mi’raj dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari oleh masyarakat Lingkungan 1. Acara berlangsung dengan khidmat dan mendapat antusiasme positif dari warga.



