Kegiatan Posyandu Bintang Terang 2 di Kelurahan Ketapang telah dilaksanakan pada hari Senin, 12 Januari 2026 pada pukul 08.00 hingga 12.00 WIB dengan berjalan lancar dan tertib. Kegiatan ini merupakan agenda rutin pelayanan kesehatan masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan warga, khususnya ibu-ibu, balita, orang dewasa, dan lansia. Pelaksanaan Posyandu ini mendapat antusiasme yang tinggi dari masyarakat setempat yang hadir untuk memeriksakan kesehatan dan mendapatkan pelayanan yang tersedia.
Dalam kegiatan tersebut, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelurahan Ketapang turut berperan aktif membantu jalannya kegiatan Posyandu. Mahasiswa berkolaborasi dengan bidan setempat serta pegawai Posyandu dalam berbagai kegiatan, seperti membantu pendataan peserta, pengaturan antrean, penimbangan, pencatatan hasil pemeriksaan, serta memberikan pendampingan kepada masyarakat yang hadir. Kerja sama ini bertujuan untuk memperlancar proses pelayanan sehingga kegiatan dapat berlangsung lebih efektif dan efisien.
Melalui pelaksanaan kegiatan Posyandu Bintang Terang 2 ini, diharapkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan dapat terus meningkat. Kegiatan ini juga menjadi bentuk sinergi yang baik antara tenaga kesehatan, pegawai Posyandu, mahasiswa KKN, dan masyarakat dalam mendukung program kesehatan di Kelurahan Ketapang. Dengan adanya kolaborasi yang berkelanjutan, Posyandu diharapkan dapat terus memberikan manfaat positif bagi kesejahteraan masyarakat setempat.
