Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) melaksanakan kegiatan pembuatan tong sampah sebagai bagian dari realisasi program kerja di bidang pengelolaan sampah. Tong sampah tersebut dibuat menggunakan bahan kayu dan kawat dengan tujuan menyediakan sarana pembuangan sampah yang lebih tertata bagi masyarakat.
Kegiatan pembuatan tong sampah ini dilakukan secara gotong royong oleh mahasiswa KKN sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan. Proses pembuatan melibatkan perancangan, perakitan, hingga penyelesaian tong sampah yang nantinya akan ditempatkan di lokasi yang telah ditentukan.

Melalui pembuatan tong sampah ini, mahasiswa KKN berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya membuang sampah pada tempatnya serta mendukung terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat. Kegiatan ini menjadi salah satu langkah nyata mahasiswa KKN dalam mendukung program pengelolaan sampah di Kelurahan Bumi Waras.
