BANDAR LAMPUNG – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung berpartisipasi dalam kegiatan mengajar di Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Masjid Al-Karomah pada Selasa, 20 Januari 2026. Kegiatan ini berlangsung di RT 01 Lingkungan I, Kelurahan Tanjung Agung Raya, setelah salat Asar sekitar pukul 15.30 WIB.
Kegiatan mengaji di TPA Masjid Al-Karomah dilaksanakan secara rutin setiap Senin hingga Jumat, sementara Sabtu dan Minggu diliburkan. Pada pertemuan tersebut, sebanyak 15 anak yang mayoritas merupakan siswa Sekolah Dasar (SD) mengikuti bimbingan mengaji. Mahasiswa KKN membantu pengajar tetap, Umi Hj. Sulhayati, dalam mendampingi serta menyimak bacaan anak-anak.
Materi pembelajaran meliputi pembacaan Iqro dan Al-Qur’an, serta tugas seputar salat, seperti tata cara, bacaan, dan pemahaman dasar ibadah salat. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman keagamaan anak-anak, baik dalam membaca Al-Qur’an maupun dalam praktik ibadah sehari-hari.

Berdasarkan pengamatan mahasiswa KKN, kemampuan mengaji anak-anak tergolong baik, dengan sebagian besar mampu membaca Iqro dan Al-Qur’an dengan lancar. Keterlibatan mahasiswa KKN diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pembelajaran mengaji serta mempererat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat Kelurahan Tanjung Agung Raya.

