BANDAR LAMPUNG – Kegiatan bimbingan belajar yang diselenggarakan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) di Kelurahan Tanjung Agung Raya diawali dengan menonton film edukatif yang mengandung nilai-nilai persahabatan dan kekeluargaan. Kegiatan ini diikuti oleh siswa tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada Minggu (25/01/2026), bertempat di Posko Mahasiswa KKN Unila setempat sebagai bentuk pengabdian di bidang pendidikan.

Dimulai pada pukul 19.30 WIB, sesi bimbingan belajar kali ini dihadiri oleh 15 peserta yang terdiri dari 12 siswa SD dan 3 siswa SMP. Dalam kegiatan tersebut, mahasiswa memberikan pendampingan intensif bagi para siswa dalam mengulang pembelajaran di berbagai mata pelajaran. Fokus utama pada pelajaran Matematika.
Selain mata pelajaran eksakta, bimbingan juga mencakup materi Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), Pendidikan Pancasila, Informatika, dan Bahasa Inggris. Khusus untuk materi Bahasa Inggris, pembelajaran dilakukan berdasarkan minat siswa melalui metode pemaparan materi yang dilanjutkan dengan sesi kuis interaktif. Materi Bahasa Inggris yang diberikan mencakup abjad, warna, dan hewan dalam Bahasa Inggris. Meskipun sebagian besar tugas sekolah telah terselesaikan, para mahasiswa tetap melayani kebutuhan siswa yang ingin memperdalam materi yang belum sepenuhnya dipahami di sekolah.

Tingginya antusiasme belajar terlihat dari durasi kegiatan, di mana para siswa baru kembali ke rumah masing-masing setelah seluruh tugas tuntas pada pukul 21.00 hingga 21.30 WIB. Sebagai bentuk apresiasi dan pemacu semangat, mahasiswa KKN Unila memberikan camilan ringan kepada seluruh anak-anak di akhir sesi. Melalui kegiatan rutin di posko ini, diharapkan kehadiran mahasiswa dapat memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan kualitas literasi dan akademik anak-anak di lingkungan Kelurahan Tanjung Agung Raya.
