Bandar Lampung, 25 Januari 2026 — Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung Kelompok 2 Kelurahan Negeri Olok Gading mengikuti kegiatan senam pagi bersama ibu-ibu PKK yang dilaksanakan di Kantor Kelurahan Negeri Olok Gading, Kecamatan Teluk Betung Barat, pada Minggu (25/1/2026).

Kegiatan dimulai pada pukul 07.15 WIB dan diikuti oleh mahasiswa KKN Kelompok 1 dan Kelompok 2 Negeri Olok Gading serta ibu-ibu PKK. Senam pagi dilaksanakan sebagai upaya untuk menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh. Dalam kegiatan tersebut, peserta mengikuti empat jenis senam yang bertujuan untuk melatih kekuatan otot dan kelenturan sendi.
Seluruh peserta tampak antusias dan bersemangat mengikuti gerakan senam hingga kegiatan berakhir pada pukul 08.00 WIB. Suasana kebersamaan dan kekompakan terlihat selama kegiatan berlangsung.
Setelah senam selesai, kegiatan dilanjutkan dengan penanaman Tanaman Obat Keluarga (TOGA) dan pembuatan vertical garden yang merupakan Program Kerja ke-5 Mahasiswa KKN Kelompok 2 Negeri Olok Gading. Dalam kegiatan ini, mahasiswa KKN bersama ibu-ibu PKK menanam berbagai jenis tanaman obat, seperti bunga telang, binahong, dan sirih merah. Selain itu, juga ditanam berbagai jenis sayuran, antara lain tomat, rampai, terong, cabai, dan seledri.

Proses penanaman dilakukan secara bersama-sama, mulai dari pengolahan tanah, pembuatan lubang tanam, hingga penanaman bibit. Para peserta terlihat aktif dan antusias dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemanfaatan lahan kosong sekaligus mendukung kesehatan dan ketahanan pangan keluarga.
Setelah kegiatan penanaman selesai, mahasiswa KKN dan ibu-ibu PKK melaksanakan sesi dokumentasi dan pembuatan konten sebagai bahan laporan kegiatan KKN. Dokumentasi dilakukan sebagai bentuk pertanggungjawaban dan arsip kegiatan.

Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan makan bersama yang telah disiapkan oleh ibu-ibu PKK. Hidangan disajikan secara sederhana dengan beralaskan daun pisang, dengan menu ikan, sambal, dan lalapan. Makan bersama ini menciptakan suasana kekeluargaan yang hangat antara mahasiswa dan masyarakat.
Usai makan bersama, kegiatan semakin meriah dengan adanya tarian Bedana yang diikuti oleh mahasiswa KKN dan ibu-ibu PKK. Tarian tersebut menjadi penutup rangkaian kegiatan yang penuh keceriaan dan kebersamaan.

Seluruh rangkaian kegiatan berakhir pada pukul 11.00 WIB. Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan antara mahasiswa KKN dan masyarakat semakin erat serta dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan melalui olahraga dan pemanfaatan tanaman obat serta sayuran di lingkungan sekitar.
