
Perumnas Way Kandis, Tanjung Senang, 10 Agustus 2025 _ Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (UNILA) dan Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) yang bertugas di Kelurahan Perumnas Way Kandis turut memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia dengan menggelar berbagai lomba seru khusus untuk bapak-bapak dan ibu-ibu warga Perumnas Way Kandis.
Kegiatan yang berlangsung dari pagi hingga sore ini menampilkan beragam lomba unik dan menghibur, di antaranya voli air, ambil koin dalam semangka, mengambil bola dengan mata tertutup karton, main bola pakai kardus, dan tepat mendengar instruksi. Setiap lomba sukses menciptakan tawa, sorakan, dan semangat kompetisi yang sehat di antara peserta.
Koordinator KKN Perumnas Way Kandis menyampaikan bahwa kegiatan ini dirancang untuk mempererat kebersamaan dan menumbuhkan semangat kemerdekaan di tengah masyarakat. Kami ingin warga menikmati lomba-lomba ini bukan hanya untuk menang, tetapi juga untuk merasakan kebahagiaan bersama, ujarnya.
Respon warga sangat positif. Seluruh rangkaian lomba berjalan meriah dan tertib, dengan para pemenang menerima hadiah sebagai bentuk apresiasi dari panitia.
Melalui kegiatan ini, mahasiswa KKN UNILA dan UIN RIL menunjukkan komitmen mereka dalam menghidupkan tradisi 17 Agustus dan memperkuat ikatan sosial di tengah masyarakat Perumnas Way Kandis.

