Bandar Lampung, 9 Januari 2026 – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan Ketua Rukun Tetangga (RT) di wilayah Kelurahan Rawa Laut, Kecamatan Enggal, sebagai bagian dari rangkaian awal pelaksanaan KKN. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa KKN kepada aparatur lingkungan setempat sekaligus membangun hubungan yang harmonis dengan tokoh masyarakat. Melalui kunjungan ini, mahasiswa KKN memperoleh gambaran umum mengenai kondisi lingkungan, karakteristik masyarakat, serta potensi dan permasalahan yang ada di masing-masing wilayah RT, yang nantinya akan menjadi dasar dalam perencanaan dan pelaksanaan program kerja selama KKN berlangsung.
Dalam pelaksanaannya, mahasiswa KKN disambut dengan baik oleh Ketua RT dan melakukan dialog secara langsung terkait rencana kegiatan KKN yang akan dilaksanakan di Kelurahan Rawa Laut. Ketua RT memberikan arahan serta masukan mengenai kebutuhan dan prioritas masyarakat di lingkungan setempat, serta menyampaikan harapan agar kehadiran mahasiswa KKN dapat memberikan kontribusi positif bagi warga. Kegiatan silaturahmi ini diharapkan dapat memperkuat koordinasi dan kerja sama antara mahasiswa KKN dengan masyarakat, sehingga seluruh program kerja yang dilaksanakan dapat berjalan dengan lancar, tepat sasaran, serta tetap menjunjung tinggi etika dan nama baik Universitas Lampung serta Kelurahan Rawa Laut, Kecamatan Enggal.

