Bandar Lampung, 28 Januari 2026 — Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung Kelurahan Panjang Utara, Kecamatan Panjang, Kota Bandar Lampung, melaksanakan kunjungan ke SD Negeri 2 Panjang Utara dalam rangka permohonan izin pelaksanaan program edukasi pengelolaan sampah yang dikemas secara kreatif melalui kegiatan kolase.
Kunjungan ini bertujuan untuk membangun koordinasi awal dengan pihak sekolah sekaligus membahas kesiapan teknis pelaksanaan program. Dalam pertemuan bersama kepala sekolah SDN 2 Panjang Utara, mahasiswa KKN berdiskusi mengenai konsep kegiatan, alur pelaksanaan, serta penentuan jadwal dan sasaran kelas yang dinilai sesuai untuk menerima materi edukasi tersebut.
Melalui diskusi tersebut, pihak sekolah menyambut baik rencana program edukasi pengelolaan sampah dengan pendekatan kreatif. Program kolase dinilai mampu menjadi media pembelajaran yang menarik bagi siswa, sekaligus menanamkan kesadaran sejak dini mengenai pentingnya pengelolaan sampah dan kepedulian terhadap lingkungan.

Sebagai tindak lanjut, mahasiswa KKN kemudian dipertemukan dengan salah satu wali kelas, yaitu Wali Kelas 4A. Pada pertemuan ini, dilakukan koordinasi lebih lanjut terkait waktu pelaksanaan yang efektif serta penyesuaian kegiatan dengan kondisi dan karakteristik siswa di kelas tersebut, agar program dapat berjalan optimal dan tepat sasaran.
Melalui kunjungan ini, mahasiswa KKN Universitas Lampung berharap terjalin sinergi yang baik dengan pihak sekolah dalam mendukung upaya edukasi lingkungan bagi siswa sekolah dasar, sekaligus memperkuat peran mahasiswa dalam mendorong pembelajaran yang partisipatif dan kontekstual di Kelurahan Panjang Utara.
