BANDAR LAMPUNG – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) bersama seluruh lapisan masyarakat Kelurahan Tanjung Agung Raya melaksanakan agenda rutin “Jumat Bersih” pada Jumat (23/01/2026). Kegiatan gotong royong ini dilakukan secara serentak di seluruh Rukun Tetangga (RT) yang tersebar di wilayah kelurahan setempat.
Aksi kebersihan ini dimulai tepat pukul 07.00 WIB dengan titik awal pergerakan di sepanjang Jalan Rajawali, yang kemudian meluas ke seluruh area pemukiman warga. Meskipun kondisi cuaca sempat diguyur hujan, hal tersebut tidak menyurutkan semangat masyarakat. Warga terlihat sangat ramai dan antusias turun ke lapangan bersama para mahasiswa untuk membersihkan lingkungan masing-masing.


Fokus utama dalam kegiatan rutin ini adalah pengumpulan sampah-sampah plastik dan pembersihan rumput liar yang tumbuh di bahu jalan maupun saluran drainase. Selain untuk menjaga keindahan dan kerapian kelurahan, aksi ini bertujuan untuk memastikan kebersihan lingkungan tetap terjaga guna mencegah timbulnya bibit penyakit di musim penghujan.
Partisipasi mahasiswa KKN Unila dalam kegiatan ini merupakan bentuk nyata kolaborasi antara civitas akademika dan masyarakat dalam menjaga keasrian lingkungan. Melalui semangat gotong royong yang kuat meski di tengah hujan, diharapkan hubungan silaturahmi antara mahasiswa dan warga Kelurahan Tanjung Agung Raya semakin erat serta kesadaran akan kebersihan lingkungan terus meningkat.


