Pada tanggal 24 Januari 2026, Kelompok KKN Campang Raya melanjutkan pelaksanaan program kerja dengan memasuki tahapan finishing pembangunan rocket stove. Kegiatan ini dilakukan untuk menyempurnakan hasil pembangunan agar siap digunakan secara optimal oleh masyarakat setempat.
Dalam tahap finishing ini, mahasiswa KKN Campang Raya melakukan berbagai penyempurnaan, baik dari segi fungsi maupun keamanan penggunaan. Melalui proses ini, diharapkan rocket stove yang dibangun dapat menjadi sarana ramah lingkungan yang bermanfaat dalam mendukung aktivitas masyarakat serta menjadi salah satu bentuk nyata pengabdian mahasiswa kepada lingkungan sekitar.


