Desa Srikaton – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) mengikuti kegiatan pembentukan panitia peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang dilaksanakan pada Kamis, 15 Januari 2026, bertempat di Gunung Batu 2, Desa Srikaton, Kecamatan Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk partisipasi mahasiswa KKN dalam mendukung kegiatan keagamaan masyarakat desa.
Kegiatan pembentukan panitia ini bertujuan untuk mempersiapkan pelaksanaan pengajian Isra Mi’raj yang akan dilaksanakan pada Sabtu, 17 Januari 2026, agar dapat berjalan dengan tertib, lancar, dan terkoordinasi dengan baik. Musyawarah dilakukan bersama tokoh masyarakat, perangkat desa, pemuda, serta mahasiswa KKN guna membentuk struktur kepanitiaan dan pembagian tugas.
Mahasiswa KKN Universitas Lampung turut berperan aktif dalam musyawarah pembentukan panitia, baik sebagai peserta maupun sebagai bagian dari kepanitiaan. Dalam kegiatan ini dibahas penunjukan ketua panitia, sekretaris, bendahara, serta seksi-seksi pelaksana yang bertanggung jawab terhadap kesiapan acara pengajian Isra Mi’raj di Gunung Batu 2.
Selain pembentukan struktur panitia, musyawarah juga membahas rencana teknis pelaksanaan pengajian, meliputi waktu dan lokasi kegiatan, susunan acara, kebutuhan perlengkapan, serta bentuk partisipasi masyarakat. Seluruh keputusan disepakati bersama melalui musyawarah dengan suasana kekeluargaan dan semangat kebersamaan.
Melalui keikutsertaan dalam kegiatan pembentukan panitia ini, diharapkan mahasiswa KKN Universitas Lampung Tahun 2026 dapat mempererat hubungan dengan masyarakat, meningkatkan kepedulian sosial dan keagamaan, serta berkontribusi dalam terselenggaranya pengajian Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW pada 17 Januari 2026 secara khidmat dan bermanfaat bagi masyarakat Gunung Batu 2, Desa Srikaton.
