Kegiatan Kunjungan SD Negeri 2 Sukaraja guna Koordinasi Kegiatan Program Kerja KKN Mahasiswa Unila di Kelurahan Sukaraja
Bandar Lampung, 14 Januari 2026 – Kegiatan pada Rabu, 14 Januari 2026 diawali dengan keikutsertaan mahasiswa KKN dalam kegiatan Posyandu yang dilaksanakan pada pagi hari di Kelurahan Sukaraja. Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung pelayanan kesehatan masyarakat serta mempererat keterlibatan mahasiswa dengan warga setempat.

Setelah kegiatan Posyandu, mahasiswa KKN melanjutkan agenda dengan melakukan kunjungan ke SD Negeri 2 Sukaraja guna menyampaikan izin dan koordinasi awal terkait rencana pelaksanaan program kerja Stop Bullying. Dalam kunjungan tersebut, mahasiswa melakukan pembicaraan dengan pihak kesiswaan SDN 2 Sukaraja mengenai konsep kegiatan, sasaran peserta, serta tahapan pelaksanaan program. Disepakati bahwa kunjungan lanjutan akan dilaksanakan pada hari Senin minggu berikutnya untuk melakukan fiksasi rundown kegiatan dan uji coba teknologi yang akan digunakan. Program Stop Bullying direncanakan akan dilaksanakan pada hari Selasa minggu berikutnya dengan sasaran siswa kelas III SDN 2 Sukaraja.

Berdasarkan data awal, jumlah siswa kelas III SDN 2 Sukaraja diperkirakan sebanyak 56 siswa dan kegiatan direncanakan berlangsung secara indoor dengan memanfaatkan ruang kelas atau ruang yang telah disepakati. Setelah proses koordinasi, kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan seluruh kelas di SDN 2 Sukaraja, termasuk pengecekan kondisi ruangan yang berpotensi digunakan sebagai lokasi pelaksanaan program kerja.

Pada sore hari sekitar pukul 15.00 WIB, mahasiswa KKN melaksanakan kegiatan keliling Kelurahan Sukaraja untuk melakukan survei UMKM sebagai persiapan program kerja pemberdayaan UMKM selanjutnya. Selain itu, mahasiswa juga melakukan kunjungan ke Pantai Kunyit guna melakukan observasi awal terkait potensi lokasi yang akan dimanfaatkan dalam program kerja lanjutan. Kegiatan ini bertujuan untuk memperoleh gambaran awal kondisi lapangan agar perencanaan program dapat dilakukan secara lebih tepat sasaran.
