Pada hari Rabu, 28 Januari 2026, telah dilaksanakan kegiatan cek kesehatan lansia yang bertempat di RT 03 Lingkungan 01, Kelurahan Kampung Baru dengan melibatkan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan warga lanjut usia setempat.
Kegiatan cek kesehatan yang dilakukan meliputi pemeriksaan kadar gula darah, pengukuran tekanan darah (tensi), penimbangan berat badan (BB), serta pengukuran tinggi badan (TB). Mahasiswa KKN membantu pelaksanaan kegiatan dengan menyiapkan peralatan, mendampingi lansia selama proses pemeriksaan, serta mencatat hasil pemeriksaan kesehatan.

Para lansia yang hadir mengikuti rangkaian pemeriksaan secara bergantian dan tertib. Kegiatan ini memberikan kesempatan bagi lansia untuk mengetahui kondisi kesehatan dasar mereka secara langsung, sehingga dapat menjadi bahan perhatian dalam menjaga kesehatan sehari-hari.
Selama kegiatan berlangsung, suasana berjalan dengan tertib dan penuh kebersamaan. Kehadiran mahasiswa KKN turut membantu kelancaran kegiatan serta menciptakan interaksi yang baik antara mahasiswa dan warga lansia di lingkungan tersebut.
