Pada hari Kamis, 22 Januari 2026, Kelompok KKN Reguler Way Laga 2 melaksanakan kegiatan edukasi anti bullying di SMP Negeri 39 Bandar Lampung. Kegiatan ini diselenggarakan melalui kolaborasi antara Kelompok KKN Reguler Way Laga 2 dengan Kelompok KKN PLP Way Laga sebagai bentuk sinergi dalam memberikan edukasi kepada peserta didik di lingkungan sekolah.
Kegiatan edukasi dilaksanakan di lapangan sekolah dan diikuti oleh para siswa dengan antusias. Materi yang disampaikan meliputi pengertian bullying, jenis-jenis bullying, dampak negatif bullying terhadap korban, serta pentingnya sikap saling menghargai dan berani bersuara ketika mengalami atau menyaksikan tindakan bullying. Penyampaian materi dilakukan secara komunikatif agar mudah dipahami oleh para siswa.
Setelah penyampaian materi, kegiatan dilanjutkan dengan sesi ice breaking untuk menciptakan suasana yang lebih santai dan interaktif. Selanjutnya, para siswa diajak untuk menuliskan cerita atau pengalaman mereka terkait bullying pada selembar kertas. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan ruang aman bagi siswa agar berani speak up, mengekspresikan perasaan, serta menyadari bahwa mereka tidak sendiri dalam menghadapi permasalahan bullying.
Melalui kegiatan edukasi anti bullying ini, diharapkan para siswa dapat lebih memahami dampak buruk bullying, meningkatkan rasa empati terhadap sesama, serta berani melaporkan dan mencegah terjadinya tindakan bullying di lingkungan sekolah. Kegiatan ini juga menjadi bentuk kontribusi nyata mahasiswa KKN dalam mendukung terciptanya lingkungan sekolah yang aman, nyaman, dan inklusif.



