

Bandar Lampung, 21 Januari 2026 — Mahasiswa KKN Universitas Lampung (Unila) Periode 1 Tahun 2026 Kelompok 1 Kelurahan Rajabasa Raya melaksanakan program kerja unggulan bertajuk Resolusi Saluran Air Pemukiman (RESAP) pada Rabu, 21 Januari 2026. Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.00 WIB ini diwujudkan melalui penanaman enam titik lubang biopori di wilayah RT 02 dan RT 06 Lingkungan 1. Program ini dikoordinasikan oleh Tegar Ramadhan dan Wendy Aditya selaku penanggung jawab, dengan partisipasi dari seluruh anggota kelompok.


Penentuan lokasi penanaman biopori telah melalui proses survei lapangan serta koordinasi perizinan dengan para RT dan warga setempat. Biopori, atau yang lazim dikenal sebagai lubang resapan silindris, dibuat secara vertikal ke dalam tanah sebagai metode konservasi air yang efektif. Teknologi ini ditujukan untuk mengatasi permasalahan genangan air dengan cara meningkatkan daya resap tanah melalui lubang yang kemudian ditimbun dengan sampah organik guna menghasilkan kompos alami.
Secara ekologis, biopori memiliki beragam manfaat bagi lingkungan pemukiman, di antaranya memperluas bidang penyerapan air, menjadi sarana pengelolaan limbah organik, serta meningkatkan kualitas kesehatan tanah. Manfaat utama dari program RESAP ini adalah kemampuannya dalam mempercepat peresapan air hujan ke dalam tanah. Hal ini menjadi solusi krusial bagi wilayah perkotaan yang minim lahan terbuka akibat maraknya betonisasi dan pembangunan infrastruktur yang sering kali menghambat resapan air alami.
Melalui penerapan biopori ini, air hujan yang jatuh ke permukaan tanah dapat langsung disalurkan ke dalam pori-pori tanah, sehingga risiko genangan air yang berpotensi menyebabkan banjir dapat diminimalisasi. Seluruh rangkaian kegiatan penanaman berjalan dengan lancar dan mendapatkan apresiasi dari warga. Program kerja RESAP diharapkan menjadi langkah preventif yang berkelanjutan dalam mendukung ketersediaan cadangan air tanah serta menciptakan lingkungan yang lebih tanggap terhadap perubahan cuaca dan bencana banjir di Kelurahan Rajabasa Raya.
