Bandar Lampung, 9 Januari 2026
Jumat pagi ini tercatat diagendakan adanya upacara pelepasan KKN UNILA 2026 di balai wali kota Bandar Lampung dari pukul 07.00 s.d selesai dengan melaksanakan upacara pelepasan KKN oleh pemerintah kota Bandar Lampung, kemudian setelah selesai upacara pelepasan, peserta KKN melaksanakan kegiatan mulai yang dimulai dari pertemuan dengan DPL masing-masing untuk diberikan arahan dan konsultasi terkait posko yang akan ditempati kemudian dilanjutkan kembali ke kelurahan dan membahas terkait program kerja lanjutan yang akan dijalankan kepada kepala desa Gunung Mas. Setelah program kerja di diskusikan selanjutnya kami terutama pada KKN desa Gunung Mas 1 mendapakan arahan/informasi lanjutan terkait program kerja yang dibawakan dan diberikan beberapa saran program kerja dari kepala desa kepada kami. Selanjutnya kami kembali ke posko yang sebelumnya sudah disepakati bersama dan mendapatkan izin oleh kepala desa, RT setempat serta DPL desa Gunung Mas 1.
Jadwal pertama kami setelah sampai di posko adalah melaksanakan tugas untuk membersihkan posko untuk kami tempati di 30 hari kedepan. Setelah selesai tugas bersih-bersih posko ini kami berbaur kepada masyarakat sekitar untuk melakukan perkenalan dan menjelaskan tujuan kami semua yang kemudian kita lanjutkan mencari informasi kepada masyarakat sekitar lingkungan 1 dan mencari beberapa titik tempat yang lapang yang dapat kita gunakan dalam melaksanakan kegiatan program kerja yang akan kami bawakan.
siang menjelang sore kami mulai melakukan agenda pertemuan bersama KKN PLP FKIP UNILA untuk membahas kerja sama dan membahas tentang kesiapan untuk melakukan kerjasama, konsep yang akan kita realisasikan secara bersama kepada anak-anak dari tingkatkan sd-smp di lingkungan 1, untuk sore harinya kami berkeliling lingkungan 1 kembali untuk berbaur bersama masyarakat dan berfoks pada anak-anak sekitar setelah kegiatan sekolah dan mulai mengajak mereka melakukan sesi perkenalan, sesi diskusi dan mencari sedikit informasi tentang kegiatan mereka baik disekolah maupun diluar sekolah yang nantinya mereka lah yang akan menjadi salah satu sasaran kelompok yang akan mendapatkan sosialisasi dan praktik dari program kerja yang akan kami bawakan selama 30 hari kedepan bersama KKN PLP UNILA.
Sebelum pulang kerumah masing-masing untuk menyiapkan kembali barang dan kesiapan lainnya yang digunakan besok hari kami melaksanakan briefing bersama di posko untuk membicarakan terkait agenda kegiatan yang akan kami lakukan pada besok harinya , serta melakukan evaluasi hasil agenda kegiatan hari ini.

