Bandar Lampung, 24 Januari 2026 – Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari persiapan pendistribusian tanaman gizi keluarga kepada masyarakat Kelurahan Pelita. Mahasiswa melakukan perapian dan pembenahan bibit tanaman gizi keluarga dengan tujuan memastikan setiap tanaman berada dalam kondisi yang baik, sehat, dan layak untuk dibagikan kepada warga. Proses pembenahan meliputi penataan media tanam, pengecekan kondisi daun dan akar, serta perapian wadah tanam agar terlihat rapi dan menarik.
Melalui kegiatan ini, diharapkan tanaman gizi keluarga yang akan dibagikan dapat tumbuh optimal dan memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat, khususnya dalam mendukung pemenuhan kebutuhan gizi keluarga. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi bentuk kepedulian mahasiswa KKN terhadap ketahanan pangan rumah tangga dan upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemanfaatan lahan pekarangan. Kegiatan berjalan dengan lancar dan penuh semangat kebersamaan antara anggota kelompok KKN.

