Bandar Lampung, 28 Januari 2026 — Dalam rangka mendukung pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelurahan Sumur Batu Lingkungan 2, Kecamatan Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung, melaksanakan kegiatan pemasangan banner usaha di Warung Ibu Yuyun yang berlokasi di RT 014 Kelurahan Sumur Batu.
Warung Ibu Yuyun menyediakan berbagai makanan ringan dalam kemasan serta minuman kemasan yang menjadi kebutuhan masyarakat sehari-hari. Pemasangan banner ini bertujuan untuk membantu pelaku UMKM dalam meningkatkan identitas dan daya tarik usaha agar lebih mudah dikenali oleh masyarakat.
Mahasiswa KKN melakukan pemasangan banner secara langsung di lokasi usaha bersama pemilik warung dengan memperhatikan posisi yang strategis agar banner mudah terlihat oleh pengunjung dan pengguna jalan. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan UMKM di lingkungan setempat.

Kegiatan pemberdayaan UMKM ini mendapat respons positif dari Ibu Yuyun selaku pemilik warung. Dengan adanya banner usaha, warung menjadi lebih mudah dikenali serta memiliki tampilan yang lebih rapi dan informatif. Selain itu, mahasiswa KKN juga memberikan penjelasan singkat mengenai pentingnya identitas usaha sebagai bagian dari strategi pemasaran sederhana.
Melalui kegiatan ini, mahasiswa KKN berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam mendukung perkembangan UMKM lokal serta meningkatkan perekonomian masyarakat di Kelurahan Sumur Batu Lingkungan 2. Kegiatan ini merupakan wujud pengabdian mahasiswa kepada masyarakat melalui program kerja yang berorientasi pada pemberdayaan ekonomi warga.
