SD Negeri 1 Natar, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan, (28/01/26) telah dilaksanakan kegiatan penyerahan sertifikat pelaksanaan sosialisasi anti bullying oleh mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung Kelompok Natar 2. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi kepada pihak sekolah atas kerja sama dan dukungan dalam pelaksanaan kegiatan sosialisasi anti bullying yang telah dilaksanakan sebelumnya.
Kegiatan penyerahan sertifikat dilakukan oleh salah satu perwakilan penanggung jawab (PJ) Kelompok KKN Natar 2 kepada pihak SD Negeri 1 Natar sebagai lokasi pelaksanaan sosialisasi anti bullying. Penyerahan sertifikat ini dimaksudkan sebagai tanda terima kasih atas kesempatan dan fasilitas yang telah diberikan oleh pihak sekolah.
Pihak sekolah, khususnya Kepala SD Negeri 1 Natar, memberikan tanggapan yang baik terhadap kegiatan sosialisasi anti bullying dan menyampaikan apresiasi atas peran aktif mahasiswa KKN Desa Natar Kelompok Natar 2 dalam memberikan edukasi positif kepada peserta didik.
Pelaksanaan kegiatan berlangsung dengan tertib dan lancar serta mencerminkan hubungan kerja sama yang baik antara pihak sekolah dan mahasiswa KKN Universitas Lampung Kelompok Natar 2.
Dengan dilaksanakannya kegiatan penyerahan sertifikat dan umpan balik ini, diharapkan dapat memperkuat hubungan kelembagaan serta membuka peluang kerja sama pada kegiatan edukatif selanjutnya antara SD Negeri 1 Natar dan mahasiswa KKN Universitas Lampung Kelompok Natar 2.
Demikian berita acara ini dibuat dengan sebenar-benarnya untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.
